Saturday, February 13, 2016

Trending Minggu Ini : DFC in Klaten

Apakabar kota yang menjadi tempatmu berdiri saat ini ?
Apa yang menjadi indah hingga berat bagimu beranjak darinya ?
Bolehkan Nala cerita tentang apa yang lagi jadi trending topic di kota Nala ?
Yaa, kota Klaten tentunya

Bulan ini di kota Klaten sedang gencar dilakukannya  Try Out yang di adakan oleh beberapa kampus yang diorganisir oleh mahasiswa-mahasiswa yang berasal dari Klaten. Begitu juga info yang saya ketahui dari salah satu sosial media.

Keluarga Mahasiswa Klaten Universitas Diponegoro Semarang (KMK Undip) telah mengadakan Try OUt SBMPTN yang diadakan Senin (8/2) lalu. Try Out yang diadakan di gedung RSPD Klaten ini dilanjutkan dengan adanya Diponegoro Futsal Competition (DFC) yang berlangsung selama empat hari (12/2,13/2,14/2,20/2) dan bertempat di GOR Gelarsena, Klaten. Kegiatan ini menjadi trending topic bagi banyak murid sekolah di wilayah Klaten dan sekitarnya. Pertandingan yang diikuti oleh 32 tim dari berbagai sekolah tingkat SMA/SMK ini akan memperebutkan hadiah dengan total jutaan rupiah.Selain itu, akan ada apresiasi untuk Top Scorer dan Best Supporter.
Pertandingan yang dibuka pada hari jum'at ini juga dihadiri oleh pejabat Bupati Klaten dan daerah disekitarnya. Pertandingan dimulai pada pukul 13.00 sampai selesai untuk hari jum'at dan pukul 09.00- 17.30 untuk Sabtu ini. Pada setiap harinya selalu banyak supporter yang dengan antusias mendatangi tempat pertandingan untuk mendukung tim kebanggaan sekolah mereka. Pertandingan ini menggunakan sistem liga untuk memperoleh juara dan akan sangat menarik pada final-nya nanti (20//2).
Bagaimana dengan tim kalian ? Sudahkah mendukung tim kebanggaan sekolah kalian ? mari ramaikan kegiatan positif ini dengan menjadi tim yang sportif dan supporter yang tertib.
Selamat mendukung ! :) 
Hemm, Nala jadi inget satu tahun yang lalu. Saat Nala masih duduk dibangku kelas 3 SMA. Nala juga nonton di GOR Gelarsena untuk mendukung teman-teman Nala yang bertanding. Sekarang kita udah pada lulus, jadi kangen masa-masa itu. Nala cuma bisa liat dari timeline temen-temen, ada juga temen Nala yang udah jadi panitianya malah, banyak juga temen-temen Nala yang datang unutk nonton futsal. Lah, nala kan ga tau futsal kayak gimana ya, jadi tahun ini cukup bikin rilis buat memenuhi tugas ODOP saja :)
Good Luck for everyone :)


On Feb 13th, 2016
EstinaLa

No comments:

Post a Comment